Usaha pemerintah mengatasi kesulitan ekonomi awal kemerdekaan
|Kondisi ekonomi Indonesia pada awal kemerdekaan, keadaan ekonomi Indonesia sangat kacau. Terjadinya inflasi yang sangat parah sebagai akibat mata uang Jepang beredar secara tak terkendali. Dalam usaha mengatasi kesulitan ekonomi tersebut pemerintah melaksanakan ….
A. mencetak mata uang NICA
B. membebaskan rakyat dari pajak
C. melakukan pinjaman nasional
D. menarik mata uang negara asing
E. menaikkan suku bunga pinjaman
Pembahasan:
Berbagai upaya dilakukan pemerintah dalam rangka memperbaiki ekonomi yang kacau pada awal kemerdekaan. Usaha yang dilakukan pemerintah antara lain: pinjaman nasional, mengeluarkan Oeang Republik Indonesia (ORI), membentuk BNI. Selain itu juga ditempuh berbagai kebijakan dalam rangka menembus blokade yang dilakukan oleh Belanda antara lain: India rice, membentuk Indonesia Office di Singapura, membentuk lembaga Banking and Trading Company (BTC). Kebijakan lainnya antara Konferensi Ekonomi, Planing Board, Plan Kasimo, dan Pusat Tenaga Ekonomi.
Baca materi:
Permasalahan Ekonomi Awal Kemerdekaan klik DI SINI
Kebijakan Ekonomi Awal Kemerdekaan klik DI SINI
Pinjaman nasional dicetuskan oleh Ir. Surachman selaku menteri keuangan saat itu. Pemerintah membentuk Bank Tabungan Pos guna menyalurkan pinjaman. Pinjaman nasional berhasil mengumpulkan uang sejumlah Rp. 500.000.000. Hal ini menandakan dukungan yang besar terhadap negara Indonesia yang baru lahir.
Kunci jawaban:
Kondisi ekonomi Indonesia pada awal kemerdekaan, keadaan ekonomi Indonesia sangat kacau. Terjadinya inflasi yang sangat parah sebagai akibat mata uang Jepang beredar secara tak terkendali. Dalam usaha mengatasi kesulitan ekonomi tersebut pemerintah melaksanakan …. C. melakukan pinjaman nasional