Tokoh Pemberontakan PKI Madiun
|Berikut dua orang tokoh pemberontakan PKI Madiun yang terjadi pada tahun 1948 adalah… .
A. Musso – Sutan Syahrir
B. Musso – Amir syarifudin
C. Musso – D.N Aidit
D. D.N Aidit – Semaun
E. Tan Malaka – Semaun
Pembahasan:
Pada tanggal 18 September 1948, PKI memproklamasikan berdirinya Soviet Republik Indonesia di Madiun. Peristiwa ini dikenal dengan nama Pemberontakan PKI Madiun 1948 atau Madiun affair.
Adapun tokoh utama dari Pemberontakan Madiun yakni Musso dan Amir Syarifudin. Musso merupakan tokoh PKI yang terlibat pemberontakan PKI tahun 1926 yang melarikan diri ke Rusia. Musso menganggap perjuangan yang dilakukan bangsa Indonesia sudah menyimpang dikarenakan bekerjasama dengan penjajah. Musso menginginkan perjuangan Indonesia menghadapi imperialisme dengan memihak Uni Soviet.
Sedangkan Amir Syarifudin merupakan mantan Perdana Menteri Indonesia yang menandatangani Perjanjian Renville. Akibat dari Perjanjian Reville, Amir Sayrifudin harus melepas jabatannya sebagai perdana menteri. Kekecewaan tersebut, membuat Amir Syarifudin kemudian membentuk Front Demokrasi Rakyat (FDR) yang bersifat oposisi terhadap Kabinet Hatta.
Kunci jawaban:
Berikut dua orang tokoh pemberontakan PKI Madiun yang terjadi pada tahun 1948 adalah… . B. Musso – Amir syarifudin
SEMOGA BERMANFAAT