Soal, Kunci Jawaban dan Pembahasan Sejarah SBMPTN 2015
|1. Historiografi merupakan salah satu langkah dalam metode sejarah yang bentuk kegiatannya berupa….
(A) pembandingan sumber sejarah
(B) pemilahan sumber sejarah
(C) penelusuran sumber sejarah
(D) penafsiran terhadap fakta sejarah
(E) penulisan kembali peristiwa sejarah
Jawab : E
Penjelasan : Sejarah sebagai ilmu salah satunya memiliki ciri yaitu adanya metode sejarah. Metode sejarah digunakan untuk merekonstruksi peristiwa pada masa lalu dan kemudian menyuguhkan dalam tulisan. Tahap penulisan sejarah antara lain : Heuristik, Verifikasi, Interpretasi dan Historiografi. Heuristik adalah pengumpulan sumber sejarah. Verifikasi atau kritik untuk mengetahui asli tidaknya sumber. Interpretasi adalah penafsiran sumber dan tahap terakhir adalah Historiograsi yakni penulisan kembali peristiwa sejarah. Guna lebih jelasnya mengenai Tahap-tahap Penelitian Sejarah bisa klik di SINI.
2. Kebudayaan yang datang bersamaan dengan terjadinya migrasi Deutero Melayu di Indonesia adalah budaya.…
(A) Bacson-Hoabinh
(B) Terracotta
(C) Dongson
(D) Indocina
(E) Yunan
Jawab :C
Penjelasan : Deutro Melayu (Melayu Muda) datang ke Indonesia pada 1.500 SM. Deutro Melayu merupakan nenek moyang dari berbagai suku bangsa di Indonesia seperti Suku Jawa, Sunda, dan Bali. Deutro Melayu datang ke Indonesia dengan membawa berbagai peralatan perunggu. Kebudayaan Perunggu ini terkenal dengan nama Kebudayaan Dongson. Dongson merupakan salah satu tempat di daerah Teluk Tonkin (Vietnam). Peninggalan dari Kebudayaan Dongson antara lain Kapak Perunggu, Nekara dan Moko. Lebih jelasnya baca juga
- Materi tentang Teori Kedatangan Nenek Moyang Bangsa Indonesia klik di SINI
- Materi tentang Zaman Perunggu di Indonesia bisa klik di SINI
- Materi tentang Peninggalan Kebudayaan Dongson bisa klik di SINI
3. Berdasarkan teori Brahmana, perluasan kebudayaan India di Indonesia dilakukan dengan cara.…
(A) kolonialisasi oleh orang-orang India di Indonesia
(B) melakukan hubungan dagang antara Indonesia dengan India
(C) penyebaran Hindu-Buddha oleh kelompok kesatria
(D) mengundang golongan Brahmana untuk melegitimasi penguasa
(E) perkawinan antara golongan Brahmana dan orang Indonesia
Jawab : D
Penjelasan : Terdapat berbagai Teori tentang masuknya agama Hindu ke Indonesia. Teori tersebut antara lain Teori Brahaman, Ksatria, Waisya, Sudra dan Teori Arus Balik. Salah satu Teori yaitu Teori Brahmana. Teori ini didukung oleh J.C Van Leur. Menurut Van Leur para Brahmana diundang ke Indonesia oleh para raja. Salah satu hal yang memperkuat Teori Brahmana adalah hanya kasta Brahmana yang mengetahui isi dari kitab Weda. Lebih jelasnya tentang masuknya agama Hindu ke Indonesia bisa baca materi berikut:
- Materi tentang Agama Hindu dan Agama Budha klik di SINI
- Materi tentang Teori Masuknya Agama Hindu ke Indonesia klik di SINI
- Materi tentang Pengaruh Agama Hindu Budha di Indonesia klik di SINI
4. Wujud akulturasi antara budaya lokal, Hindu -Buddha, dan Islam pada bangunan masjid tercermin pada….
(A) arah kiblat
(B) atap tumpang
(C) tempat pengimaman
(D) bahan bangunan dari batu bata
(E) tempat wudhu di samping masjid
Jawab : B
Pembahasan : Sebelum masuknya pengaruh dari kebudayaan lain, bangsa Indonesia sudah memiliki kebudayaan tersendiri. Masuknya Hindu-Budha dan pada akhirnya Islam semakin menambah kaya kebudayaan Indonesia. Terjadi perpaduan antara kebudayaan asli Indonesia dengan ajaran Hndu-Budha serta Islam. Salah satunya adalah bangunan beribadah yakni masjid. Masjid tradisional di Indonesia memiliki bentuk tumpang seperti punden berundak pada zaman Megalitikum dan seperti atap pura tempat beribadah agama Hindu.
materi tentang Peninggalan Megalitikum secara lengkap bisa klik di SINI
5. Politik Etis diberlakukan dengan tujuan.…
(A) membebaskan rakyat bumiputera dari penjajahan
(B) membayar hutang Belanda kepada rakyat bumiputera
(C) Memperluas jaringan perdagangan di tingkat internasional
(D) memperoleh SDM terdidik untuk pemerintah dan swasta
(E) membuka lahan-lahan perkebunan baru
Jawab : D
Penjelasan :Ide dari Politik Etis diungkapkan oleh Van Deventer dalam majalah de Gids tentang Een erschuld (utang budi) yaitu utang yang harus dilunasi oleh untuk menjaga kehormatan Belanda. Utang budi tersebut harus dibayar dengan cara memajukan Indonesia terutama dalam bidang Edukasi, Irigasi dan Emigrasi yang terkenal dengan istilah Trias van Deventer. Salah satu dampaknya adalah munculnya kaum cendikiawan/terpelajar yang membawa perubahan besar dalam kehidupan Indonesia. Pada dasarnya Politik Etis merupakan upaya Belanda untuk mendapatkan tenaga terdidik dengan harga yang murah, maka Belanda kemudian mendirikan sekolah-sekolah di Indonesia.
Bersambung………
Untuk No. 6-15 di postingan selanjutnya
Terimakasih atas kunjungannya
Semoga pembahasan di atas bermanfaat
Dan semoga nanti saat mengerjakan soal SBMPTN tahun 2017 diberikan kemudahan dan akhirnya bisa diterima di Perguruan Tinggi Negeri sesuai yang dinginkan
Aminnn
lanjutannya dong
pembahasan sbmptn harap lebih banyak lagi. terimakasih
sangat bermanfaat!
pembahasan soal sbmptn harap lebih banyak lagi. terimakasih.
semoga bermanfaat
Lanjutannya dong.. bermanfaat banget