Prasasti tentang agama budha di Sriwijaya

Prasasti yang memberitakan banyak pelajar Sriwijaya yang belajar agama Budha di India adalah prasasti… .

A. kedukan bukit

B. kebon kopi

C. talang tuo

D. kota kapur

E. nalanda

Pembahasan:

Prasasti kedukan bukit merupakan salah satu peninggalan dari Kerajaan Sriwijaya. Prasasti kedukan bukit berisi cerita bahwa pada tahun 683 M ada orang besar bernama Dapunta Hiyangmengadakan perjalanan suci (siddhayatra) dengan membawa 20.000 tentara berangkat dari Minangatamwan naik perahu. Sementara itu, tentara sebanyak 1.312 berjalan darat datang di Melayu dan akhirnya membuat Kerajaan Sriwijaya

Prasasti Kebon Kopi merupakan peninggalan dari Kerajaan Tarumanegara. Prasasti ini menampilkan tapak kaki gajah yang seperti Airawata merupakan tunggangan dari raja Purnawarman. Prasasti ini ditulis dengan huruf pallawa dan bahasa sansekerta

Prasasti Talang Tuo merupakan salah satu prasasti peninggalan Kerajaan Sriwijaya. Prasasti itu terdiri atas 14 baris kalimat dan berangka tahun 606 Saka atau 684 M. Prasasti itu menyebutkan bahwa atas perintah Dapunta Hyang Sri Jayanaga telah dibuat taman yang disebut Srikesetrauntuk kemakmuran semua makhluk. Di samping itu, juga ada doa-doa yang bersifat Buddha Mahayana.

Prasasti Kota Kapur merupakan salah satu peninggalan dari Kerajaan Sriwijaya. Prasasti Kota Kapur mengunakan huruf Pallawa dan bahasa melayu. Berdasarkan prasasti ini Sriwijaya diketahui telah menguasai bagian selatan Sumatera, Pulau Bangka dan Belitung hingga Lampung.

Prasasti Nalanda adalah salah satu peninggalan dari Kerajaan Sriwijaya yang letaknya di luar Indonesia, yakni India.

Prasasti Nalanda

Untuk materi secara lengkap mengenai Kerajaan Sriwijaya dan materi sejarah lainnya silahkan klik link youtube berikut ini. Jika bermanfaat, jangan lupa subscribe, like, komen dan share. Terimakasih

Jadi: Prasasti yang memberitakan banyak pelajar Sriwijaya yang belajar agama Budha di India adalah prasasti… . E. nalanda