Pemusnahan tanaman rempah-rempah
|Pemusnahan tanaman komoditas ekspor milik pribumi demi mengendalikan harga pasar sehingga menguntungkan VOC sebagai pemegang hak monopoli adalah kebijakan… .
A. monopoli perdagangan
B. ekstirpasi
C. hongitochten
D. sewa tanah
E. divide et impera
Pembahasan:
VOC sebagai kongsi dagang berhasil memonopoli perdagangan yang ada di Indonesia. Hak Octroi yang diberikan pemerintah Belanda kepada VOC membuat VOC tumbuh layaknya negara dalam negara. Selain adanya hak octroi, ada hak ekstirpasi yakni hak VOC untuk menebang pohon rempah-rempah yang berlebihan sehingga barang tetap sedikit. Hal ini dilakukan agar harga barang selalu tinggi.
Jadi:
Pemusnahan tanaman komoditas ekspor milik pribumi demi mengendalikan harga pasar sehingga menguntungkan VOC sebagai pemegang hak monopoli adalah kebijakan… . B. ekstirpasi
- Hongitochten atau pelayaran hongi merupakan pelayaran yang dilakukan VOC dengan menggunakan perahu kora-kora. Tujuannya adalah untuk mengawasi daerah sekitar pantai. Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya perdagangan gelap.
- Sewa tanah atau land rent merupakan kebijakan dari Raffles. Dalam hal ini pemerintah sebagai pemilik tanah, sedangkan petani sebagai penyewa tanah.
- Divide et impera atau adu domba merupakan salah satu cara VOC untuk menaklukan suatu daerah guna memonopoli perdagangan. Contoh dari politik divide et impera yang dilakukan VOC adalah di Kerajaan Gowa-Tallo yakni antara Sultan Hasanudin dengan Aru Palaka penguasa Kerajaan Bone.