Kronologis Peristiwa Pembebasan Irian Barat

Perhatikan pernyataan berikut ini!

  1. pembentukan Tri Komando Rakyat
  2. pengambilalihan perusahaan Belanda di Indonesia
  3. pemutusan hubungan diplomatic dengan Belanda
  4. pembatalan ikatan Uni Indonesia Belanda

Pernyataan yang memperlihatkan urutan kronologis peristiwa perjuangan Indonesia memulihkan kedaulatan di Irian Barat yaitu… .

A. 4-3-2-1

B. 4-2-1-3

C. 4-2-3-1

D. 3-2-4-1

Pembahasan:

Kronolgis peristiwa pembebasan Irian Barat:

(4) pembatalan ikatan Uni Indonesia Belanda beserta pembatalan persetujuan KMB dikukuhkan melalui UU No. 13 Tahun 1956 dilanjutkan dengan pembentukan Provinsi Irian Barat beribukota Soa Siu dengan Zainal Abidin Syah sebagai gubernurnya.

(2) pengambilalihan perusahaan Belanda di Indonesia berdasarkan pada UU Nomor 86 tahun 1958 mengenai nasionalisasi perusahaan Belanda yang ada di Indonesia seperti Perusahaan Perkebunan, Nederlandsche handel-Maatschappij, perusahan listrik, dsb.

(3) pemutusan hubungan diplomatic dengan Belanda dilakukan pada tanggal 17 Agustus 1960.

(1) pembentukan Tri Komando Rakyat disampaikan oleh Presiden Soekarno pada saat rapat raksasa di Yogyakarta pada tanggal 19 Desember 1961. Dilanjutkan dengan pembentukan Komando Mandala Pembebasan Irian Barat pada tanggal 2 Januari 1962.  Pada tanggal 15 Agustus 1962 ditandatangani Perjanjian New York yang salah satu poinnya adalah Irian Barat akan diberikan kepada Indonesia pada tanggal 1 Mei 1963.

Untuk meteri lebih lanjut mengenai Usaha Pembebasan Irian Barat silahkan link youtube berikut ini. Jika bermanfaat, jangan lupa subscribe, like, komen dan share. Terimakasih

Kunci jawaban:

Pernyataan yang memperlihatkan urutan kronologis peristiwa perjuangan Indonesia memulihkan kedaulatan di Irian Barat yaitu… . C. 4-2-3-1

*soal osn IPS tahun 2014