Karya Sastra Islam di Indonesia
|Pada masa perkembangan agama dan kebudayaan Islam di Indonesia, berkembang sejumlah jenis sastra. Jenis sastra yang tidak termasuk di dalamnnya adalah… .
A. cerita pendek
B. hikayat
C. babad
D. suluk
E. syair
Pembahasan:
Karya sastra yang mendapatkan pengaruh Islam antara lain:
- Hikayat adalah cerita atau dongeng yang berisi berbagai macam peristiwa sejarah. Keajaiban dan peristiwa yang tidak masuk akal bahkan menjadi bagian terpenting walaupun sering berpangkal pada seorang tokoh sejarah ataupun berkisar pada peristiwa sejarah. Misalnya, Panji Inu Kertapati, Hikayat Amir Hamzah, Hikayat Bayan Budiman, Hikayat Si Miskin, Hikayat Bahtiar, dan Hikayat Hang Tuah.
- Babad ialah cerita sejarah yang biasanya lebih berupa cerita daripada uraian sejarah walaupun yang menjadi pola memang peristiwa sejarah. Di daerah Melayu, babad dikenal dengan nama sejarah, silsilah (salasilah), dan tambo. Beberapa kitab babad diberi judul Hikayat, misalnya Hikayat Raja-Raja Pasai, Hikayat Salasilah Perak, Sejarah Melayu, Babad Giyanti, Babad Tanah Jawi, dan Sejarah Negeri Kedah.
- Suluk adalah kitab yang membentangkan soal tasawuf. Sifatnya panteis (manusia bersatu dengan Tuhan atau masyarakat Jawa mengenal sebagai manunggaling kawula Gusti). Suluk merupakan hasil kesusastraan tertua dari zaman madya yang berasal dari atau berhubungan erat dengan para wali.
- Pengaruh Arab dalam hal karya sastra terlihat dari Syair yang terdiri dari empar baris dalam setiap baitnya. Syair Islam tertua di Indonesia terpahat di sebuah nisan makam seorang putri Raja Pasai di Minye Tujuh terdiri atas 2 bait, dan masing-masing bait berisi 4 bari
Untuk materi lebih lengkap tentang MASUKNYA AGAMA ISLAM DI INDONESIA silahkan kunjungi link youtube berikut ini. Kalau bermanfaat jangan lupa subscribe, like dan share.. Terimakasih
Kunci jawaban:
Pada masa perkembangan agama dan kebudayaan Islam di Indonesia, berkembang sejumlah jenis sastra. Jenis sastra yang tidak termasuk di dalamnnya adalah… . A. cerita pendek