Faktor yang melatarbelakangi dikeluarkannya Dekret Presiden

Perhatikan faktor faktor berikut!

  1. parlemen hanya dikuasai partai partai besar pemenanga Pemilu 1955
  2. ketidakstabilan politik Indonesia hingga 1959.
  3. Parlemen dianggap tidak mewakili aspirasi rakyat Indonesia.
  4. Kegagalan Konstituante merumuskan Undang undang dasar baru
  5. Desakan Presiden Soekarno untuk memberlakukan kembali UUD 1945.

Faktor yang melatarbelakangi dikeluarkannya Dekrit Presiden 5 Juli 1959 ditunjukkan oleh angka… .

A. 1,2 dan 3

B. 1,3 dan 4

C. 2,3, dan 4

D. 2,4 dan 5

E. 3,4 dan 5

Pembahasan:

Pada tanggal 5 juli 1959, Presiden Soekarno mengeluarkan dekret yang mana menandai berakhirnya Demokrasi Liberal berganti dengan Demokrasi Terpimpin. Adapun latar belakang Dekret Presiden 5 Juli 1959 yaitu:

  • Kegagalan Konstituante dalam menyusun Undang Undang Dasar baru
  • Ketidakstabilan politik pada masa demokrasi liberal yang mana dalam rentan waktu 9 tahun terjadi pergantian perdana menteri sebanyak 7x.
  • Desakan presidn untuk kembali menggunakan UUD 1945 dalam wujud konsepsi presiden.
  • Banyak terjadi pemberontakan.

Untuk materi lebih lanjut mengenai Dekret Presiden dan materi sejarah lainnya bisa mengunjungi youtube berikut ini. Jangan lupa untuk suscribe like, komen, dan share. Terimakasih

Kunci jawaban:

Faktor yang melatarbelakangi dikeluarkannya Dekrit Presiden 5 Juli 1959 ditunjukkan oleh angka… . D. 2,4 dan 5