Akibat Jatuhnya Malaka ke tangan Portugis
|Jatuhnya Malaka ke tangan Portugis pada tahun 1511 mengakibatkan… .
A. Portugis menerapkan perdagangan monopoli
B. pasukan dari Demak pimpinan Pati Unus tidak mau mendukung perjuangan rakyat Malaka
C. pedagang islam dari pelabuhan Aceh, Gresik dan Banten berpindah ke Malaka
D. terjalin hubungan dagang antara Malaka dengan Demak
E. pelabuhan pantai Barat Sumatera menjadi sepi
Pembahasan:
Pada tahun 1511, dibawah pimpinan Alfonso de Albuquerque, Portugis berhasil menaklukan Malaka. Dampak dari jatuhnya Malaka ke tangan Portugis antara lain:
- Portugis menerapkan monopoli perdagangan di Malaka
- Portugis melarang pedagang islam berdagang di Malaka
- Pedagang Islam kemudian melakukan perdagangan tidak melalui Malaka melainkan melalui Pantai Barat Sumatera sehingga menjadi semakin ramai.
- Berkembangnya berbagai pelabuhan yang ada di Indonesia seperti Aceh dan Banten
- Terjadi perlawanan kerajaan di Nusantara terhadap kekuasaan Portugis di Malaka, contohnya yang dilakukan Sultan Iskandar Muda dari Aceh dan pasukan Demak yang dipimpin oleh Pati Unus.
Untuk meteri lebih lanjut mengenai Kerajaan Kerajaan Islam di Indonesia silahkan link youtube berikut ini. Jika bermanfaat, jangan lupa subscribe, like, komen dan share. Terimakasih
Kunci jawaban:
Jatuhnya Malaka ke tangan Portugis pada tahun 1511 mengakibatkan… .A. Portugis menerapkan perdagangan monopoli
SEMOGA BERMANFAAT