Penyebab Jatuhnya Kabinet Wilopo
|Kabinet Wilopo dijatuhkan melalui mosi tidak percaya di parlemen akibat masalah… .
A. pembentukan DPRD sementara yang dianggap memihak salah satu partai
B. konflik sipil militer dalam penentuan jabatan menteri pertahanan
C. sengketa tanah dalam peristiwa Tanjung Morawa
D. pelanggaran politik luar negeri bebas aktif.
Pembahasan:
Pada masa Demokrasi Liberal (1950-1959) sering terjadi pergantian kabinet. Dalam rentang waktu 9 tahun terdapat 7 perdana menteri yang menjabat. Salah satunya adalah Kabinet Wilopo yang menggantikan Kabinet Sukiman. Wilopo menjabat sebagai perdana menteri dari tanggal 30 Maret 1952 – 2 Juni 1953. Kabinet Wilopo merupakan kabinet koalsi antara PNI dan Masyumi. Kabinet Wilopo juga tidak berlangsung lama dikarenakan terjadi Peristiwa 17 Oktober 1952 dan Peristiwa Tanjung Morawa. Hingga akhirnya Wilopo menyerahkan mandat kepada presiden Soekarno dan digantikan oleh Kabinet Ali Sastroamijoyo I.
Sedangkan untuk opsi jawaban lainnya:
- pembentukan DPRD sementara yang dianggap memihak salah satu partai merupakan penyebab jatuhnya Kabinet Natsir
- konflik sipil militer dalam penentuan jabatan menteri pertahanan merupakan penyebab jatuhnya kabinet Ali Sastroamijoyo I
- sengketa tanah dalam peristiwa Tanjung Morawa merupakan penyebab jatuhnya kabinet Wilopo
- pelanggaran politik luar negeri bebas aktif merupakan penyebab jatuhnya kabinet Sukiman.
Untuk materi lebih lanjut mengenai PELAKSANAAN DEMOKRASI LIBERAL DI INDONESIA dan materi sejarah lainnya bisa mengunjungi youtube berikut ini. Jangan lupa untuk suscribe like, komen, dan share. Terimakasih
Kunci jawaban:
Kabinet Wilopo dijatuhkan melalui mosi tidak percaya di parlemen akibat masalah… . C. sengketa tanah dalam peristiwa Tanjung Morawa