Isi Trilogi Pembangunan Orba
Perhatikan data berikut ini!
- Stabilitas nasional
- Pertumbuhan ekonomi
- Pemerataan hasil hasil pembangunan
- Mengentaskan kemiskinan
- Meningkatkan pendidikan
Dari data di atas, yang termasuk dalam konsep trilogi pembangunan yang diterapkan oleh pemerintahan Orba ditunjukkan pada nomor… .
a. 1, 2 dan 3
b. 1, 2 dan 4
c. 2, 3 dan 4
d. 2, 3 dan 5
e. 3, 4 dan 5
Pembahasan:
Trilogi Pembangunan diterapkan pada masa Orde Baru yakni pada pelaksanaan Pelita III pada tanggal 1 April 1979 hingga 31 Maret 1979. Titik berat pembangunan pada saat Pelita III yakni pembangunan sektor pertanian menuju swasembada pangan yang mengolah bahan baku menjadi bahan jadi. Hal tersebut dilakukan dengan sasaran pokok berupa trilogi pembangunan dan delapan jalur pemerataan.

Adapun Trilogi Pembangunan yang diterapkan Orde Baru (Orba) yaitu:
- Stabilitas nasional yang dinamis
- Pertumbuhan ekonomi tinggi
- Pemerataan pembangunan dan hasil hasilnya
Jawaban:
Dari data di atas, yang termasuk dalam konsep trilogi pembangunan yang diterapkan oleh pemerintahan Orba ditunjukkan pada nomor… .a. 1, 2 dan 3
Related Posts
-
Kokumin Gakko
Tidak ada Komentar | Des 24, 2020 -
Ciri Zaman Batu Muda/ Neolitikum
Tidak ada Komentar | Agu 21, 2018 -
Keadaan masyarakat Samudera Pasai
Tidak ada Komentar | Jan 26, 2020 -
Karya Sastra Islam di Indonesia
Tidak ada Komentar | Apr 10, 2020
About The Author

doni setyawan
Mari berlomba lomba dalam kebaikan. Semoga isi dari blog ini membawa manfaat bagi para pengunjung blog. Terimakasih